PEKANBARU, SAIL - Enam hakim yang bertugas di Pengadilan Negeri (PN) Pekanbaru, dapat promosi jabatan dengan jabatan posisi penting.
Keenam hakim, yang mendapat promosi itu, Ketua PN Pekanbaru, Drs Arifin Dolok Saribu SH MH dan Wakil Ketua PN Pekanbaru, Bambang Myanto SH MH. Kemudian, Khamozaro Waruwu, Fatimah, Sulhanuddin dan Toni Irfan.
"Berdasarkan TPM (Tim Promosi Mutasi) MA RI, bulan ini Ketua dan Wakil Ketua serta empat hakim mendapat promosi jabatan," terang Humas PN Pekanbaru, Martin Ginting SH kepada Wartawan, Senin (16/7/18).
Dijelaskan humas, Drs Arifin SH, dipromosi menjabat sebagai Ketua PN Jakarta Selatan (Jaksel), dan posisinya di PN Pekanbaru digantikan oleh wakilnya, Bambang Myanto. Untuk mengisi jabatan wakil, sebagai pengganti Bambang Myanto. Dijabat oleh Saut Maruli Tua Pasaribu, yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua PN Kepanjen, Jawa Tengah.
Sementara empat hakim lainnya, Khamozaro Waruwu dipromosi menjabat sebagai Ketua PN Rantau Prapat, Sumatera Utara (Sumut). Fatimah SH, dipromosi sebagai Wakil Ketua PN Sungai Liat, Bangka Belitung (Babel). Sulhanuddin SH mendapat promosi sebagai Wakil Ketua PN Kaban Jahe, Sumut, dan Toni Irfan menjabat sebagai Wakil Ketua PN Tarakan, Kalimantan Utara," papar Martin.
Atas promosi jabatan terhadap hakim ini, siapa hakim yang menggantikan jabatannya, hingga saat ini belum ada.
"Kita masih menunggu TPM berikutnya siapa siapa hakim yang masuk kesini menghadirkan hakim yang pinang," kata Martin.
Ditambahkan Martin, mutasi atau promosi jabatan dilingkungan pengadilan, itu sudah hal biasa, sebagai bentuk penyegaran," tutupnya.(dow)
Post a Comment