ROKAN HILIR, BAGANSIAPI API - Pemkab Rokan Hilir menggelar Apel Kesiapan Satgas Karlahut. Apel dipimpin Bupati Suyatno. Dia berkesempatan menyerahkan bantuan alat pemadam kebakaran untuk Badan Pengelolaan Bencana Daerah dan 18 kecamatan, serta menyaksikan simulasi pemadaman kebakaran. 

Apel dilaksanakan di Lapangan Purna MTQ Taman Budaya Batu 6, Selasa (7/2/17) diikuti TNI, Polri, Manggala Agni, Satpol PP, perusahaan, pramuka, PNS sampai tenaga medis. 

http://www.riaucitizen.com/search/label/Berita%20Rohil
Dalam pengarahannya, Bupati Suyanto menyatakan, dirinya baru saja selesai mengikuti rapat kesiapan satgas karlahut di Provinsi Riau, maka impelementasinya dilaksanakan di Rokan Hilir, karena Riau sudah menetapkan siaga karlahut. 

Selama ini, lahan yang terbakar menurutnya terkesan sengaja dibakar, namun untuk tahun 2016 terjadi penurunan 82 persen lebih dibandingkan kebakaran lahan dan hutan tahun 2015. “Rohil betul-betul siap siaga, saya tahu betul bagaimana TNI, Polri, perusahaan, Satpol PP, Manggala Agni,” katanya. 

Tahun 2017, Pemkab Rohil menganggarkan dana Rp3 miliar untuk penanganan karlahut, disadari anggaran tersebut sangat kecil jika melihat kondisi karlahut yang terjadi dari tahun ketahun. Meski terbatas, jika memang dibutuhkan, Suyatno berjanji akan menambah pada perubahan anggaran. 

Suyatno juga mengharapkan bila ada api, pihak kecamatan bersama kepenghuluan cepat mengambil tindakan agar tidak menimbulkan dampak ispa, anak tidak sekolah, ekonomi macet, tak ada pesawat yang terbang. “Tahun 2015 mau terbang lewat Sumbar,” katanya. 

Kepada aparat diharapkan Suyatno bila menemukan yang membakar lahan segera menindaknya. “Ini sudah perintah Bapak Presiden, terutama masalah pencegahan, kalau sudah membesar, susah,” katanya lagi. 

Bupati Suyatno, Ketua DPRD Nasrudin Hasan, Dandim 0321 Rokan Hilir Letkol Arh Bambang Sukisworo B, pihak Polres Rokan Hilir, pihak Kejari Rokan Hilir, pihak Angkatan Laut menyerahkan bantuan alat pemadam kebakaran bagi BPBD dan 18 camat. Dilanjutkan simulasi pemadaman api.(roi*02)

Pemkab Rokan Hilir menggelar Apel Kesiapan Satgas Karlahut. Apel dipimpin Bupati Suyatno. Dia berkesempatan menyerahkan bantuan alat pemadam kebakaran untuk Badan Pengelolaan Bencana Daerah dan 18 kecamatan, serta menyaksikan simulasi pemadaman kebakaran. Apel dilaksanakan di Lapangan Purna MTQ Taman Budaya Batu 6, Selasa (7/2/17) diikuti TNI, Polri, Manggala Agni, Satpol PP, perusahaan, pramuka, PNS sampai tenaga medis. Dalam pengarahannya, Bupati Suyanto menyatakan, dirinya baru saja selesai mengikuti rapat kesiapan satgas karlahut di Provinsi Riau, maka impelementasinya dilaksanakan di Rokan Hilir, karena Riau sudah menetapkan siaga karlahut. Selama ini, lahan yang terbakar menurutnya terkesan sengaja dibakar, namun untuk tahun 2016 terjadi penurunan 82 persen lebih dibandingkan kebakaran lahan dan hutan tahun 2015. “Rohil betul-betul siap siaga, saya tahu betul bagaimana TNI, Polri, perusahaan, Satpol PP, Manggala Agni,” katanya.

Post a Comment

Powered by Blogger.