INDRAGIRI HILIR, TEMBILAHAN - Bupati Inhil H Muhammad Wardan mengajak kaum muslimin meramaikan pelaksanaan shalat berjamaah, terutama shalat Subuh di masjid. 

Ajakan ini disampaikan beliau, usai mengikuti pelaksanaan ibadah shalat Subuh berjamaah di Masjid Yayasan Amal Bhakti Muslim Pancasila (YAMP) Kompleks Kantor Bupati Inhil, Senin (12/12/16). 

Dalam pelaksanaan shalat Subuh yang juga ramai diikuti para pejabat Pemkab Inhil ini bertindak sebagai imam ustad H Ahmad Mubarak Al-Hafiz (Pengasuh Ponpes Tahfiz Al-Mubarak, Provinsi Jambi). 

http://www.riaucitizen.com/search/label/Berita%20Inhil
Bupati H Muhammad Wardan mengatakan, pada shalat Subuh secara berjamaah merupakan tonggak awal untuk menyemarakkan, mensyiarkan dan meramaikan mesjid-mesjid di seluruh Kabupaten Inhil. 

"Maka, marilah kita semua meramaikan pelaksanaan shalat Subuh di masjid dan mushalla, karena ramainya shalat berjamaah menunjukkan kekuatan umat Islam,' katanya. 

Ia menghimbau kepada seluruh pejabat dan pegawai Pemkab Inhil yang muslim untuk meramaikan shalat Subuh, sehingga ramai seperti shalat Jum'at secara berjamaah. 

Dipesankan, berbagai kegiatan keagamaan dan kegiatan bagi kepentingan umat Islam lainnya juga dapat dilaksanakan di masjid dan mushalla sebagaimana pada zaman Rasulullah SAW dan para sahabat. 

Setelah shalat Subuh diisi dengan tausiyah yang disampaikan Habib Abdillah Bin Abu Bakar Al-Habsyi, dalam tausiahnya menyampaikan, shalat subuh secara berjamaah ini pahalanya seperti orang berangkat Umrah. 

"Shalat Subuh yang dibarengi dengan tausiah sangat besar pahalanya," urainya. Beliau juga menjelaskan kehidupan di dalam kubur. Dimana kita harus mempunyai bekal ilmu dan amal.(hum12)

Bupati Inhil H Muhammad Wardan mengajak kaum muslimin meramaikan pelaksanaan shalat berjamaah, terutama shalat Subuh di masjid. Ajakan ini disampaikan beliau, usai mengikuti pelaksanaan ibadah shalat Subuh berjamaah di Masjid Yayasan Amal Bhakti Muslim Pancasila (YAMP) Kompleks Kantor Bupati Inhil, Senin (12/12/16). Dalam pelaksanaan shalat Subuh yang juga ramai diikuti para pejabat Pemkab Inhil ini bertindak sebagai imam ustad H Ahmad Mubarak Al-Hafiz (Pengasuh Ponpes Tahfiz Al-Mubarak, Provinsi Jambi).

Post a Comment

Powered by Blogger.