BERITA RIAU, ROKAN HULU - Satu hari setelah didatangi oleh ratusan buruh perusahannya meminta gaji mereka dibayarkan oleh pihak perusahaan, manajemen PT Togos Gopas Kebun Sumber Maju berlokasi di Desa Tambusai Timur, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) langsung memanggil karyawannya untuk dibayarkan satu bulan gaji kepada ratusan buruh harian lepas dan karyawannya.

RiauCitizen.com
Ratusan buruh PT Togos Gopas menuntut pihak manajemen
untuk membayar gaji mereka (13/12)
Sebelumnya, Asisten Umum PT Togos Gopas Maruli Sidabutar mengatakan perusahaan akan membayarkan gaji buruh dan karyawan. Namun, dari tuntutan dua bulan gaji, perusahaan baru sanggup membayar gaji satu bulan atau gaji Oktober 2015.

Pada Sabtu (12/12/2015) malam, usai buruh mendatangi kantor manejenem kebun, pihak manajemen berjanji gaji satu bulan lagi (November) yang belum dibayarkan, akan dibayarkan bersamaan dengan THR Natal pada. 23 Desember 2015 akan datang.

Sabtu pagi lalu, ratusan buruh PT Togos Gopas mendatangi kantor kebun perusahaan untuk menuntut karena dua bulan gaji mereka belum dibayarkan perusahaan.


Pihak perusahaan, saat aksi karyawannya mengakui gaji buruh dan karyawan belum dibayarkan selama dua bulan, karena kondisi keuangan perusahaan sedang buruk, pasca pemerintah menjatuhkan sanksi kepada perusahaan induknya PT Torganda.

'Bukan karena tak mau menbayar, namun itu semua hanya karena kendala keuangan perusahaan dan kami juga dari manajemen tidak lari dari kenyatam pas karyswananya mendatangi kantor, namun kami mengadakan pertemuan dalam mencari solusinya. Jadi tidak benar kami lari dan tidak mau menjumpai karyawan kami', tutupnya.(kim)

Satu hari setelah didatangi oleh ratusan buruh perusahannya meminta gaji mereka dibayarkan oleh pihak perusahaan, manajemen PT Togos Gopas Kebun Sumber Maju berlokasi di Desa Tambusai Timur, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) langsung memanggil karyawannya untuk dibayarkan satu bulan gaji kepada ratusan buruh harian lepas dan karyawannya. Sebelumnya, Asisten Umum PT Togos Gopas Maruli Sidabutar mengatakan perusahaan akan membayarkan gaji buruh dan karyawan. Namun, dari tuntutan dua bulan gaji, perusahaan baru sanggup membayar gaji satu bulan atau gaji Oktober 2015. Pada Sabtu (12/12/2015) malam, usai buruh mendatangi kantor manejenem kebun, pihak manajemen berjanji gaji satu bulan lagi (November) yang belum dibayarkan, akan dibayarkan bersamaan dengan THR Natal pada. 23 Desember 2015 akan datang.

Post a Comment

Powered by Blogger.