BERITA RIAU, SIAK - Debat kandidat Bupati dan Wakil Bupati Siak masa bakti 2016-2021, yang digelar KPUD Siak masih berlanjut.Senin (30/11/15), suasana semarak dan damai, tetap terjaga walaupun masing-masing massa pendukung Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 1 Syamsuar dan Alfedri, dan nomor urut 2 Suhartono dan Syahrul.
Saat suasana break atau jedah, panitia mempersilahkan biduan membawakan tembang lagu melayu. Selain itu seluruh pendukung Paslon, ikut larut dan Berjoget bersama sambil menyuarakan yel-yel dukungan paslon.
"Nomor satu, menang. Syamsuar-Alfedri, lanjutkan," yel-yel untuk Paslon nomor urut 1 Syamsuar dan Alfedri, dengan mengangkat satu jari sebagai simbol nomor urur.
Sementara untuk nomor urut 2 Suhartono dan Syahrul, dengan yel-yel "Berkah, nomor 2. Bersama kita hebat, Suhartono dan Syahrul", serta juga mengacungkan dua jari sebagai simbol nomor urut 2.
Hingga saat ini, acara masih berlanjut dengan sesi tanya jawab yang diberikan, T Eddy Sabli dan Prof Syabrani. Suasana, tanya jawab mengenai misi dan visi serta program - program yang akan dilakukan apabila terpilih.(dow/rtm)
Post a Comment