BERITA RIAU, INDRAGIRI HULU - Problema dan tantangan ekonomi Riau menuju Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Bupati Siak H Syamsuar memberikan kuliah umum di Islamic Center kampus UIN SUSKA Riau Pekanbaru untuk Fakultas Syariah dan Hukum. Kuliah umum tersebut mengambil tema Problema dan tantangan ekonomi Riau menuju Masyarakat Ekonomi Asean (MEA).
Lebih kurang selama 60 menit dihadapan 500 lebih mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum bapak tiga orang anak ini menyampaikan apa saja yang harus dilakukan terkait tantangan ekonomi Riau yang bisa dan siap menghadapi masyarakat ekonomi Asean, Senin 22/02/2016 Kemarin.
Sejak diberlakukannya masyarakat Asean tanggal 31 Desember 2015 yang lalu, diambil suatu kesepakatan bersama untuk mengembangkan kawasan yang terintegrasi dengan membentuk suatu komunitas negara negara Asia Tenggara yang terbuka, damai, stabil dan sejahtera, saling peduli dan diikat bersama dalam kemitraan yang dinamis.
Hal tersebut menghasilkan tiga pilar yaitu, Masyarakat Politik Keamanan, Masyarakat Ekonomi dan Masyarakat Sosual Budaya.
Menurutnya, pengaruh MEA bagi daerah adalah adanya peluang, tantangan dan ancaman.
Untuk itu kata dia, kita harus meningkatkan kualitas dan kuantitas SDM, meningkatkan infrastruktur, meningkatkan investasi daerah, dan meningkatkan daya saing produk unggulan lokal.
Selain itu Ia menambahkan ada yang harus diantisipasi dari MEA tersebut.
Pertama, Indonesia hanya sebagai sumber eksploitasi energi dan bahan baku, melebarnya defisit perdagangan jasa seiring peningkatan perdagangan barang, lemahnya posisi tawar tenaga kerja Indonesia dibandingkan tenaga kerja asing dan investasi asing mengalahkan kekuatan pengusaha lokal dalam hal permodalan, teknologi dan inovasi produk.
Tak lupa Ia beberkan sejumlah program program pembangunan di kabupaten Siak terkait persiapan menghadapi MEA tersebut.
Dipenghujung kuliahnya mantan Pj Bupati Meranti ini memberikan motivasi kepada para mahasiswa agar nantinya mereka dapat menjadi generasi penerus yang dapat diandalkan.(sia02)
Post a Comment